Endah N Resha, Bermusik itu Bercerita

Setelah penampilan Endah N Resha saya berkesempatan mewawancarai mereka,

Endah N Rhesa adalah project musikal yang terbentuk dari akustik gitar, bass dan vokal. Warna yang mereka bentuk dari tiga instrumen ini adalah folk, jazz, blues, rock and roll dan ballads.

Awalnya mereka berdua dipertemukan di sebuah band yang pada awalnya berkonsep rock pada tahun 2003 awal. Ternyata mereka mempunyai kecocokan dalam hal bermusik. Pada tahun 2004, mereka membuat suatu project musical dimana tujuan dari musik mereka adalah ingin bahagia. Mereka ingin dalam bermusik itu bercerita. "Apapun musiknya, kita mainkan berdua dan bercerita", tutur Rhesa Aditya yang banyak terinfluence oleh gitar akustik seperti, Jack Johnson, Dave Matthews,dan musisi folk ballad lainnya.

Sekarang mereka masih dalam label sendiri yaitu REE ( Resha Endah Earproject ). Kedepan mereka bakal manarik band - band yang mereka suka atau sealiran dengan mereka. "Karena seperti kata Efek Rumah Kaca, kita percaya bahwa pasar itu bisa diciptakan", tutur Endah Widiastuti sebagai vokalist sekaligus gutaris dalam duo ini.

Endah N Resha menyatakan kagum dengan mengenai bangunan gedung robotika yang mempunyai arsitektur yang modern dan keren, dan ditambah lagi penonton stay dari awal sampai akhir mereka main. Pesan mereka untuk mahasiswa yang ingin terjun di industri musik adalah tetep kreatif dan jangan pernah menyerah, meskipun industri musik kadang naik turun tapi yakinlah karya-karya yang kreatif dan jujur akan diterima masyarakat.

Foto - foto lainnya :

Resha (Bassist)

Endah (Vocalist +Guitarist)

Selalu Kompak

We and Endah N Resha
Pramudito Aji W, Imaniar Cahyani, EndahN Resha, Alexander Sitohang, Dany Pratama Putra


No Response to "Endah N Resha, Bermusik itu Bercerita"

Posting Komentar